Rabu, 19 Januari 2011

ETIK PLURALISME

ETIK PLURALISME
Pengertian etik :
Etik merupakan prinsip yang menyangkut benar dan salah, baik dan buruk dalam hubungan dengan orang lain.
Etik merupakan studi tentang perilaku, karakter dan motif yang baik serta ditekankan pada penetapan apa yang baik dan berharga bagi semua orang.
Etik merupakan istilah yang digunakan untuk merefleksikan bagaimana seharusnya manusia berperilaku, apa yang seharusnya dilakukan seseorang terhadap orang lain.
Jadi etik marupakan suatu cara ,pola dan atau tatanan yang digunakan manusia untuk merefleksikan bagaimana seharusnya manusia berprilaku terhadap orang lain .
Fungsi etik:
Etik dapat berfungsi untuk mendeskripsikan suatu pola atau cara hidup, sehingga etik merefleksikan sifat, prinsip dan standar seseorang yang mempengaruhi perilaku professional.
Etik juga berfungsi sebagai suatu acuan ataupun tatanan manusia dalam berprilaku terhadap dirinya ataupun terhadap orang lain dalam sualu kelompaok atau suatu lingkungan masyarakat.
Pengertian pluralisme adalah:
Pluralisme adalah sebuah kerangka dimana ada interaksi beberapa kelompok-kelompok yang menunjukkan rasa saling menghormat dan toleransi satu sama lain.
Pluralisme adalah dapat dikatakan salah satu ciri khas masyarakat modern dan kelompok sosial yang paling penting, dan mungkin merupakan pengemudi utama kemajuan dalam ilmu pengetahuan, masyarakat dan perkembangan ekonomi. Karena didalam masyarakat modern biasa terdapat berbagai perbedaan misalkan di peerkotaan seperti Jakarta didalam masyarakatnya terdapat berbagai unsure SARA.
Jadi pluralisme marupakan suatu kerangka yang didalamnya terdapat interaksi dari beberapa kelompok atau individu yang terdapat berbagai perbedaan yang melebur namun tetap menjujung tinggi apa yang dimiliki sehingga dapat timbul rasa saling menghormati dan toleransi untuk dapat tercipta perdamaian dan kesejahteraan.
Penertian etik pluralisme:
Marupakan suatu pola atau cara dalam hidup secara berkelomapok dalam masyarakat dimana individu memiliki hak dan kewajiban dalam kelompok masyarakat serta didalamnya terdapat rasa toleransi dan menghormati satu sama lain.
Jadi dapat dikatakan etik pluralisme adalah suatu pereturan, pola,atau cara dalam hidup berdampingan dalam kelompok masyarakat ataupun instansi sehingga dapat timbul suatu rasa saling menghomati satu sama lain dan tumbul rasa toleransi
Fungsi etik pluralisme:
Etik pluralisme dapat berfungsi sebagai pemersatu dari berbagai perbedaan sehingga dapat berjalan beriringan dan menjaga perdamaian serta ketentraman. Serta sebagai pedoman atau acuan manusia dalam berprilaku terhadap orang lain,misalnya ketika kita berada di lingkungan masyarakat yang di dalamnya terdapat berbagai SARA kita harus manghormati mereka walau terdapat perbedaan dan toleransi pada orang lain yang sedang beribadah tetapi bukan berarti kita mengikuti apa yang mereka lakukan.
Kesimpulan:
Etik pluralisme merupakan suatu pola ,atau cara hidup yang terdapat dalam kelompok mayarakat yang didalamnya terdapat suatu perbedaan sehingga dapat timbul suatu rasa saling menghormati dan toleransi satu sama lain serta dapat tercipta rasa damai, tantram dan nyaman didalam kelompok masyarakat tersebut

Tidak ada komentar:

Posting Komentar